Burung bertubuh kecil (16cm) dan bernama latin Pitta venusta ini mempunyai kepala hitam, perut merah, Ada bercak biru pucat pada sayap dan garis alis biru pendek di belakang mata. Remaja: Seluruh bulu coklat gelap, garis alis biru. Beriris coklat, paruh dan kaki hitam.
Burung yang endemik sumatera atau hanya dapat ditemukan hidup di kawasan pegunungan Pulau Sumatera Khusus: catatan terpublikasi terakhir pada tahun 1918. Beberapa ahli menganggapnya sebagai salah satu ras dari Paok Delima.
Pernah ditemukan di pegunungan Bukit Barisan, dari Ophir ke selatan sampai Dempu. Jarang terdapat di hutan perbukitan pada rentang ketinggian antara 400 – 1400 mdpl.
Daftar merah IUCN : Rentan (VU) burung endemik , Burung Langka